Hujan Deras
☕ [28/2 08.14] : *** HUJAN DERAS. Saat terbaik utk BERDOA. Hujan adalah nikmat Allah Ta’ala. Oleh karena itu tidak boleh mencelanya. Sebagian orang merasa jengkel dengan turunnya hujan, padahal yang menurunkan hujan tidak lain adalah Allah Ta’ala. Oleh karena itu, daripada tenggelam dalam rasa jengkel lebih baik memanfaatkan waktu hujan untuk berdoa memohon apa yang diinginkan kepada Allah Ta’ala: ثنتان ما تردان : الدعاء عند النداء ، و تحت المطر “Doa tidak tertolak pada 2 waktu, yaitu ketika adzan berkumandang dan ketika hujan turun” (HR Al Hakim, 2534, dishahihkan Al Albani di Shahih Al Jami’, 3078). Doa Ketika Hujan 1 اَللَّهُمَّ صَيِّبًا نَافِعًا Allaahumma shoyyiban naafi'an. Ya Allah, turunkanlah hujan yang bermanfaat (untuk manusia, tanaman dan binatang). HR. Bukhari no. 985. Hadits: Dari A'isyah radhiyallahu 'anha, bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam apabila turun hujan, beliau membaca: (doa di atas). Keterangan: Doa ini dibaca ketika h